PASANGKAYU, Mosulbar.com - Sebuah video yang memperlihatkan Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Pasangkayu, Hariman Ibrahim, mengalami kesulitan saat membacakan naskah Undang-Undang Dasar (UUD) dalam upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila pada 1 Oktober 2025 di halaman Kantor Bupati Pasangkayu, menjadi sorotan publik dan ramai dibagikan di media sosial.
Dalam video tersebut, Hariman yang akrab disapa Pak Aji terlihat beberapa kali terhenti dan kesulitan melafalkan teks. Momen itu memicu beragam komentar warganet.
Menanggapi sorotan publik tersebut, Hariman memberikan klarifikasi. Ia mengakui insiden itu terjadi karena kelalaiannya sendiri yang lupa membawa kacamata saat upacara berlangsung.
“Saya pada saat ikut Hari Kesaktian Pancasila itu lupa bawa kacamata, padahal saya yang ditugaskan untuk membacakan naskah Undang-Undang. Saya sempat mau kembali ke rumah ambil kacamata, tapi upacara sudah dimulai. Awalnya saya masih bisa baca dengan baik, tapi lama-lama tulisan mulai tersambung, penglihatan saya kabur,” jelas Hariman saat ditemui di kediamannya, Jumat (3/10/2025).
Ia menambahkan, kejadian itu menjadi pelajaran berharga bagi dirinya agar lebih teliti mempersiapkan diri untuk kegiatan resmi, terutama dengan kondisi penglihatan yang memerlukan bantuan kacamata.
“Ini jadi pembelajaran bagi saya. Dengan keterbatasan penglihatan, saya harus selalu mempersiapkan segala kelengkapan sebelum bepergian, apalagi untuk kegiatan resmi seperti ini,” tambahnya.
Hariman berharap klarifikasi ini bisa meluruskan persepsi masyarakat dan menegaskan bahwa kejadian tersebut murni karena kelalaian pribadi, bukan disengaja.
“Saya mohon masyarakat memaklumi. Insiden itu tidak ada unsur kesengajaan,” tegasnya.(*)

0Komentar